Saturday, April 8, 2017

8 Aplikasi Gratis Penilaian Kinerja Guru (PKG) berbasis Excel

Penilaian Kinerja Guru (PKG) digunakan untuk mengembangkan secara kontinu dan terus menerus terhadap jabatan fungsional guru. Disamping hal itu agar beberapa fungsi yang ada pada jabatan fungsional guru semakin bisa dilakukan dan dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan . Oleh sebab itu diperlukan sebah alat penilaian yang berupa aplikasi yang nantinya dapat menjamin terjadinya sebuah kegiatan pembelajaran yang bermutu disetiap jenjang pendidikan.  Kegiatan penilaian kinerja guru mempunyai fungsi untuk menilai sejauh mana kemampuan guru dalam menetapkan segala kompetensi  serta ketrampilan yang digunaka pada proses pembelajaran.
Aplikasi Gratis Penilaian Kinerja Guru (PKG) berbasis Excel
Aplikasi Gratis Penilaian Kinerja Guru (PKG) berbasis Excel

Aplikasi Gratis Penilaian Kinerja Guru (PKG) berbasis Excel

Untuk itu dalam pelaksanaannya memerlukan sebuah aplikasi yang dapat membantu dalam proses penilaiannya. Kali ini admin ingin berbagi beberapa aplikasi gratis berbasis komputer yang mungkin bermanfaat bagi Anda semua.

Sebelumnya perlu anda perhatikan cara mendownloadnya bagi Anda yang masih belum mengenal seluk beluk cara mengunduh beberapa file yang telah disediakan biasanya ditaruh pada google drive, Untuk itu silakan simak video di bawah ini sebelum Anda memilih dan memilah aplikasi yang Admin sajikan.


Apliksi ini disusun secara acak berdasarkan penemuan saya di google silakan pilih dan pilah yang mana yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda semua dalam menjalankannya

1. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Versi 1 Terbaru Tahun 2017


Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Versi 1 Terbaru Tahun 2017 digunakan dalam proses kegiatan pembelajaran, program pembimbingan, atau juga dalam pelaksanaan tugas tambahan yang relevan dengan fungsi sekolah/madrasah. Sehingga, profil kinerja guru yang digunakan sebagai gambaran kekuatan serta kelemahan pendidik akan dapat teridentifikasi serta dimaknai sebagai analisis kebutuhan atau audit keterampilan untuk setiap pendidik, yang dapat dipergunakan untuk proses untuk merencanakan program PKB

Untuk lebih jelasnya silakan lihat tampilan berikut ini
Demikian menggunakan Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Versi Terbaru Tahun 2017 yang dapat Admin bagikan pada postingan kali ini, harapan kami semoga bermanfa'at serta dapat membantu dalam memudahkan proses penilaian kinerja guru (PKB) dengan otomatis dan efisien, serta dapat menumbuhkan rasa semangat etos kerja bagi bapak ibu guru semua.

2. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Guru Kelas dan Guru Mapel


Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Guru Kelas dan Guru Mapel ini sudah otomatis serta merupakan salah satu satuan dari beberapa Aplikasi PKG dengan menggunakan format file menggunakan microsoft excel sehingga sangat dan amat lebih mudah untuk di gunakan untuk pendidik. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) ini merupakan aplikasi yang dapat Anda gunakan untuk membantu rekan-rekan pendidik dalam proses Penilaian Kinerja Guru ( PKG ) yang mana Penilai kinerja di lembaga secara menyeluruh (lengkap) telah di sesuaikan dengan pangkat serta jabatan para pendidik di lingkungan sekolah.
Adapun Fitur - Fitur dari Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Guru Kelas dan Guru  Mapel ini Format Excel sebagai berikut ;
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) untuk untuk Kepala Sekolah
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG)  untuk Kepala Bengkel
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) untuk Kepala Perpustakaan
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) untuk Kepala Bengkel
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) untuk (Plus PKB) Guru Kelas dan Mata Pelajaran
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG)  untuk Guru Bimbingan Konseling/BK
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG)  untuk Wakil Kepala Sekolah
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG)  untuk Kepala Bengkel
    Fitur Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) untuk (non PKB) Guru Kelas dan Mata Pelajaran
Untuk lebih jelasnya silakan lihat tampilan berikut ini


3. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) versi P2TK


Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) ini di klaim versi P2TK oleh yang mengeshare . Dalam aplikasi ini yang pada dasarnya mirip dan diinput oleh pengawas sekolah. Aplikasi PKG merujuk pada permendiknas Nomor 35 tahun 2010 yang memuat beberapa indikator kompetensi dan penilaian yang di dalamnya ada beberapa ketentuan seperti penguasaan peserta didik, berkomunikasi dengan peserta didik maupun masyarakat, serta kepribadian, dan penguasaan materi dalam proses pembelajaran dll. File aplikasi PKG ini cukup praktis dan  ringkas, serta menggunakan format file microsoft excel.
Cara menggunakan file aplkasi ini diantaranya sebagai berikut
Pertama Klik Menu 
1. Isi tanggal penilaian, periode penilaian (isi dgn semester berapa) dan jumlah jam mengajar guru ybs.
2. Isi dengan Lengkap semua data Guru dan Data Sekolah
3. Kemudian Klik sheet Kom 1 Kom 2, lalu lanjutkan pada sheet selanjutnya digunakan untuk mengisi nilai yang sesuai dengan kompetensi yang ada.
4. Selanjutnya Klik Tombol menu Format 1C yang dihunakan untuk mengisi nilai akhir, serta format 1D yang dipergunakan untuk melihat nilai pada Angka Kredit
5. Yang terakhir Tombol print yang dipergunakan untuk mencetak hasil print out penilaian.
Selanjutnya silakan pelajari sendiri aplikasi tersebut
Yang perlu diperhatikan dalam penggunaan Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) versi P2TK  diantaranya sebagai berikut : 1   Penilaian Kinerja Guru (PKG) versi P2TK  ini hanya untuk 1 guru, jadi bila digunakan untuk guru lainnya silakan gandakan file Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) versi P2TK ini terlebih dulu jika digunakan beberapa guru.

4. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Otomatis

Jabatan fungsional Guru merupakan sebuah jabatan fungsional yang mempunyai ruang lingkup, beban tugas, serta tanggung jawab, dan wewenang untuk melaksanakan berbagai kegiatan misalnya mendidik, mengajar siswa, membimbing, mengarahkan , melatih,  hingga menilai, dan mengevaluasi siswa

Fungsi PKG diantaranya adalah untuk menilai sejauh mana kemampuan guru didalam menerapkan segala kompetensi serta keterampilan yang amat diperlukan dalam sebuah  proses pembelajaran, hingga pembimbingan, atau juga dalam pelaksanaan beberapa tugas tambahan yang sesuai dengan tupoksinya dalam lingkungan sekolah/ madrasah

Dalam menghitung berapa angka kredit nantinya yang diperoleh pendidik atas kinerja yang dilakukannya olehguru pada tahun pelajaran tertentu perlu sebuah alat penilaian. Penilaian terhadap guru tersebut dilaksanakan oleh Kepala Sekolah maupun seorang Guru Pembina yang telah  ditunjuk oleh pejabat/atasan langsung yakniKepala Sekolah.



5. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Plus PKB

Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Plus PKB merupakan kumpulan dari beberapa file (kalau tidak salah ada 7 file) silakan pilih sendiri hehehehe. Selain ada PKG juga ada PKB yang merupakan singkatan dari Pengembangan Keprofesian berkelanjutan yang bisa dipergunakan untuk Guru, Kepala Sekolah (KS), Kepala Bengkel, serta Guru Bimbingan Konseling (BK), hingga Kepala Perpustakaan juga Wakil Kepala Sekolah. Sama dengan Aplikasi yang lainnya karena berbasis excel sehingga nyaman untuk di kerjakan. File tersebut sudah dalam bentuk RAR sehingga Anda perlu mengekstraknya terlebih dahulu.


Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Plus PKB
 

6. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Plus SKP untuk Guru dan Kepala sekolah

Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) Plus SKP untuk Guru dan Kepala sekolah diharapkan bisa diterapkan kepada Guru yang merupakan pejabat profesional yang nantinya diharapkan dapat ikut  berpartisipasi dalam proses pembangunan bangsa khususnya dalam bidang pendidikan yang nantinya akan terwujud manusia / insan yang unggul dalam segala ilmu pengetahuan serta teknologi.

Disamping itu, agar fungsi dan tugas guru nantiya yang sudah melekat erat denganjabatan fungsional guru serta pelaksanaanya nanti sesuai dengan aturan yang berlaku di pemerintah , maka amat sangat diperlukan sebuah alat Penilaian Kinerja Guru (PK GURU) yang nantinya bisa menjadi jaminan dalam proses pembelajaran yang berkualitas dan bermutu di setiap jenjang pendidikan.

Pelaksanaan PK GURU di sini bukan untuk menyulitkan guru, namun justru sebaliknya PK GURU dilakukan agar nanti terwujud guru yang profesional, karena nanti harkat serta martabat suatu profesi ditentukan sengan  kualitas layanan profesi yang berkualitas.  dalam Menemukan secara tepat tentang kegiatan guru dalam proses pembelajaram di dalam kelas, dan membantu mereka agar bisa meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya,

Hasil PK GURU nantinya bisa dimanfaatkan untuk Dalam menghitung berapa angka kredit nantinya yang diperoleh pendidik atas kinerja yang dilakukannya oleh guru pada tahun pelajaran tertentu perlu sebuah alat penilaian. Penilaian terhadap guru tersebut dilaksanakan oleh Kepala Sekolah maupun seorang Guru Pembina yang telah  ditunjuk oleh pejabat/atasan langsung yakni Kepala Sekolah.




7. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) terintegrasi DAPODIK

Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) terintegrasi DAPODIK merupakan aplikasi tunggal yang terisi lengkap dalam satu aplikasi yang bisa Anda pilih dan dipergunakan dalam proses penilaian Kinerja Guru. Langsung saja silakan telusuri filenya yang ada di google drive
Sebelumnya Anda bisa melihat filenya terlebih dahulu pada tampilan berikut ini



8. Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) otomatis dengan hasil penilaian Guru
Aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) otomatis dengan hasil penilaian Guru merupakan aplikasi yang Admin temukan terakhir dan seperti biasanya juga berada dalam GOOGLE DRIVE, Anda saya yakin sudah bisa cara mengunduhnya, bila belum bisa silakan lihat video di atas yang sudah saya unggah di youtube

Dalam penilaian kinerja guru banyak terdapat bebrapa aspek yang harus dipenuhi oleh seorang pendidik dalam mengajukan kenaikan pangkat dan sebagainya. oleh sebab itu dalam aplikasi pkg kali ini telah memuat lengkap tentang penilaian yang biasa dibutuhkan dalam proses  Penilaian Kinerja Guru (PKG) . Berikut ini adalah sebuah aplikasi penilaian kinerja guru (PKG)yang secara otomatis terbaru serta dilengkapi hasil penilaian gratis  untuk bapak dan ibu guru semua .

Sama dengan aplikasi yang lainya, Aplikasi PKG kali  ini berbasis excel yang sudah dirancang dengan sedemikian rupa agar memudahkan asesor dalam melakukan penilaian Penilaian Kinerja Guru (PKG).

 
Demikianlah beberapa aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) yang dapat saya sajikan buat Anda semua semoga dengan kehadiran aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) otomatis yang kami bagikan ini dapat bermanfaat bagi Anda semua terutama bapak dan ibu guru yang akan mengajukan kenaikan pangkat serta dalam pelaksanaan PKG yang semoga dapat memaksimalkan hasil  Penilaian Kinerja Guru (PKG) ini yang mana baik bagi guru itu sendiri juga imbasnya bermanfaat bagi peserta didik. Demikian penjelasan tentang 8 aplikasi Penilaian Kinerja Guru (PKG) harapan kami semoga bermanfaat bagi Anda semua


Alhamdulillan.. sudah mampir dan atas segala kunjungan di blog aplikasi digital ini kami mengucapkan banyak-banya terima kasih. Oh ya Admin menunggu komentar dan kunjungan berikutnya dengan harapan semoga aplikasi di blog ini yang sudah di unduh semuanya dapat berguna serta bermanfaat bagi Anda semua.

2 komentar

Gan aplikasi bagus tapi susah di download sy di papua

makasih ya bos yg dah nyebar ilmunya


EmoticonEmoticon